Isyarat Wasit Bola Basket, Inilah Macam Dan Maknanya
Dalam sebuah pertandingan, termasuk bola basket ... seorang wasit menjadi pengadil di lapangan, ini untuk memastikan pertandingan berjalan dengan sportif, sehingga menarik untuk ditonton. Dalam menjalankan tugasnya, seorang wasit memberikan instruksi dalam bentuk isyarat untuk memimpin jalannya permainan bola basket.
Wasit adalah seorang yang memiliki wewenang atau hak untuk mengatur jalannya permainan bola basket. Ada banyak istilah wasit. Dalam bahasa Inggrisnya dikenal referee, umpire, judge atau linesman. Jumlah wasit bola basket adalah 2 orang, yaitu satu orang wasit utama (refree) dan satu orang wasit kedua (umpire) serta dibantu satu orang pencatat score. Baca juga : teknik dasar bola basket
Isyarat wasit bola basket, tidak hanya perlu dipahami oleh semua pemain yang sedang berlaga, pelatih dan petugas ofisial di meja administrasi sebaiknya juga harus memahami keputusan dan instruksi wasit bola basket sehingga tidak terjadi kesalahpahaman. Lalu sebenarnya apa saja isyarat wasit bola basket dan apa maksudnya?
ISYARAT WASIT DALAM PERMAINAN BOLA BASKET
Dalam permainan bola basket, wasit memberikan keputusan dan instruksi dalam bentuk isyarat gerakan, bukan dalam bentuk ucapan normal. Berikut ini adalah beberapa macam isyarat wasit dalam permainan bola basket yang saya kategorikan berdasarkan kondisinya :
1. Isyarat wasit bola basket yang berhubungan dengan pelanggaran (Violations) :
- Illegal Drible (carrying the ball), yaitu pelanggaran membawa lari bola tanpa dribbling ( mendribel ). Wasit mengisyaratkan mengayunkan lengan kanan ke arah depan setengah putaran.
- Double Driving (illegal drible), yaitu pelanggaran kembali mendrible bola setelah menghentikan drible sesaat. Wasit memberi isyarat dengan menggerakkan kedua tangan seolah melakukan drible.
- Travelling, yaitu pelanggaran melangkah lebih dari dua langkah saat melakukan lay up. Wasit mengisyaratkan gerakan rotasi lengan di depan dada (kedua telapak menggengam dan diputar seperti gerakan menggiling).
- Three Seconds, pelanggaran berada di daerah pertahanan lawan/tembakan bebas tanpa bola selama tiga detik. Wasit menunjukkan ibu jari, telunjuk dan jari ke tengah ke bagian depan badan.
- Five seconds yaitu pelanggaran ketika seorang pemain menguasai bola lebih dari lima detik. Wasit menunjukkan lima jemari terentang di samping kepala.
- Eight seconds, yaitu pelanggaran ketika sebuah tim memainkan bola di daerah sendiri lebih dari delapan detik. Wasit mengangkat delapan jari dari dua tangan di samping kepala.
- Stop Clock For Foul, yaitu menghentikan jalannya pertandingan karena terjadi kesalahan. Isyarat wasit adalah dengan cara meniup peluit sambil mengangkat tangan kanan dengan telapak terkepal dan tangan kiri lurus ke arah muka menunjuk ke arah terjadinya pelanggaran.
- Stop Clock for violation or stop play or Do not start clock, yaitu menghentikan jalannya pertandingan ketika terjadi pelanggaran. Isyarat wasit dilakukan dengan meniup peluit sambil mengangkat tangan kanan dengan telapak terbuka.
- Twenty Four Second Reset, yaitu memundurkan waktu pertandingan dua puluh empat detik. Isyarat wasit dilakukan dengan cara memutar telapak tangan kanan di atas kepala, posisi jari telunjuk mengacung ke atas dari atas ke bawah, telapak tangan dalam keadaan terbuka dengan jemari merapat.
- Time In, yaitu memulai kembali jalannya pertandingan dengan cara melambaikan tangan kanan yang berada lurus di atas kepala
Langkah pertama : yang diisyaratkan wasit adalah menunjukkan nomor pemain yang melakukan kesalahan dengan isyarat jari. Jika nomor pemain di atas sepuluh maka satu telapak tangan yang digenggam menunjukkan angka sepuluh sehingga telapak lain menunjukkan nomor satuan.
Langkah kedua adalah menunjukkan jenis kesalahan yang dilakukan pemain:
- Excessive swinging of elbow, yaitu kesalahan pemain dengan sengaja mengangkat siku untuk mencegah lawan menguasai bola. Wasit mengisyaratkan siku terangkat dan diayunkan.
- Blocking, kesalahan ketika melakukan blocking, wasit mengisyaratkan dengan meletakkan kedua tangan di pinggang (bertolak pinggang).
- Illegal use of hands (penggunaan secara illegal), wasit mengarahkan pergelangan satu tangan menyentuh telapak tangan lain yang terbuka.
- One Free Throw – Isyarat wasit dilakukan dengan mengangkat ibu jari
- Two Free Throw – Isyarat wasit dilakukan dengan mengangkat jari telunjuk dan jari tengah
- Three Free Throw – Isyarat wasit dilakukan dengan mengangkat ibu jari, jari tengah dan jari telunjuk
Jika wasit mengubah arah permainan karena pelanggaran tim maka wasit mengisyaratkan:
- Mengepalkan tangan kanan ke arah tim basket yang melakukan kesalahan dalam mengontrol bola.
- Menunjuk ke garis lapangan jika kesalahan dianggap tidak mengakibatkan hukuman tiga angka.
- Charged Time Out, yaitu menghentikan sementara pertandingan untuk Time Out. Isyarat wasit dilakukan dengan cara meniup peluit dan tangan membentuk isyarat huruf T yaitu telapak tangan kanan diangkat membentuk payung di atas kepala dan telunjuk tangan kiri ditempelkan di tengah telapak kanan.
- Substitusions, yaitu memberikan izin pergantian pemain yang diusulkan tim basket. Isyarat wasit dilakukan dengan cara meniup peluit dan menyilangkan lengan di depan dada.
- Communication between officials and table officials, yaitu meminta waktu untuk berkomunikasi dengan petugas di meja ofisial. Isyarat wasit dilakukan dengan cara mengacungkan ibu jari tangan kanan ke arah meja ofisial.
- Beckoning-In, yaitu mempersilahkan pemain pengganti memasuki lapangan. Isyarat wasit dilakukan dengan cara melambaikan tangan kanan posisi telapak terbuka jemari rapat ke arah depan dada.
6. Isyarat wasit bola basket yang berhubungan dengan penentuan skor :
- Cancel Score or Cancel Play (membatalkan skor atau menghentikan pertandingan) dilakukan dengan memperagakan gerakan menggunting menggunakan kedua lengan yang digerakkan di depan dada.
- Two Point (skor bernilai dua angka) dilakukan dengan menggerakkan pergelangan tangan seperti gerakan mengibas dengan jari telunjuk dan jari tengah telapak kanan mengarah ke atas dan jari lain terkepal.
- One Point (skor bernilai satu angka) dilakukan dengan menggerakkan pergelangan tangan seperti kibasan bendera dengan jari telunjuk tangan kanan mengarah ke atas dan jari lain terkepal.
- Three Points Attempt (menunjukkan usaha pemain untuk mencetak skor bernilai tiga angka dari luar garis pertahanan) dilakukan dengan mengacungkan jari tengah, jari telunjuk dan ibu jari tangan kanan sementara jari manis dan kelingking tetap terkepal.
- Three Points Succesful Shot (skor bernilai tiga) dilakukan dengan mengacungkan jari tengah, jari telunjuk dan ibu jari dari kedua belah tangan.
- Jika terjadi di dalam daerah terlarang, Isyarat wasit dilakukan dengan menunjukkan satu, dua atau tiga jari ke depan untuk memberikan hukuman free throw satu, dua atau tiga.
- Jika terjadi di luar daerah terlarang, Isyarat wasit dilakukan dengan mengangkat ibu jari ke atas untuk satu free throw, mengangkat kedua tangan untuk isyarat two free throw dan menunjukkan tiga jari di samping kepala untuk three free throw.